akhir

ihsan
2 min readNov 28, 2022

--

Photo by Diego San on Unsplash

Pernahkah kalian berpikir, apa akhir dari semua ini?

Ketika kita menjalani hidup, akankah akhir cerita kita berakhir baik? atau buruk?

Gue awalnya pengen hidup abadi di dunia.

Karena jujur saja takut dengan dua pilihan yang sudah pasti.

Surga dan Neraka.

Gue terlalu kotor untuk masuk surga, tapi juga tak ingin berakhir di neraka.

Maka dari itu,

Manusia harus punya visi dan misi yang jelas.

Walaupun kita tak pernah tau berapa jumlah kebaikan yang kita tebar, setidaknya itu menjadi penanda bahwa kau masih jadi manusia yang hidup sesuai dengan yang diamanatkan, tidak tersesat dan keluar jalur.

Hari-hari kulalui mencoba selalu tersenyum, anggap saja ini sudah di pertengahan cerita, dan gue mencoba membangun narasi yang baik, agar dapat ending yang baik juga.

Kita juga memulai cerita dengan emosi yang berbeda, ada yang mendapat pahit di awal, suka cita di awal, dan biasa saja di awal.

Gue mencoba menerka hidup gue di dunia ini sebagai sutradara, gue ingin cerita ini punya kesan yang baik dan juga semoga membuat orang lain merasa nyaman ada di cerita gue.

Dan, gue berusaha se-objektif mungkin.

Anggaplah hidup kita di dunia seperti film, orang lain bebas menilainya melalui rating. Mereka punya hak untuk menilai cerita kita, walaupun pada akhirnya itu menjadi tanggung jawab kita sebagai sutradara untuk mendengar penilaian orang lain atau tidak.

Semoga akhir ceritaku akan baik seperti apa yang diharapkan.

--

--

ihsan
ihsan

Written by ihsan

a heartbreak lover probably?

No responses yet